Teknologi Informasi
Saya Ingin Membuat Blog Pengetahuan Islam, Apakah Ada yang Minat Membaca?

Saya Ingin Membuat Blog Pengetahuan Islam, Apakah Ada yang Minat Membaca?

Selasa, 18 Juli 2023 23:14 WIB | 709 Views 2023-07-18 23:14:07
Pertanyaan

Mas Adi, mohon sarannya, saya berminat membuat website atau blog dengan konten pengetahuan islam. Apakah masih potensial dan akan ada yang membaca?
- Ditanyakan oleh Ismu Khairuza di -


Jawaban

Sebelumnya saya mengucapkan terima kasih karena masih ada orang yang semangat untuk berbagi pengetahuan islam melalui blog. Pertanyaan apakah masih diminati atau tida menurut saya masih diminati, tetapi memang sulit untuk viral dan boom mengingat biasanya pengetahuan islam akan menjadi konten evergreen atau tanpa kadaluarsa. Kontennya tidak bisa langsung banyak yang baca, tetapi akan manjang sepanjang tahun.

Jika ingin banyak yang baca, bisa ditambah dengan berita islam nasional maupun internasional. Kalau menurut saya beritanya lebih baik bukan tentang konflik, tetapi bagaimana islam tumbuh di negara-negara yang minoritas islam atau yang tidak terbayang jika Islam ada disana.

Terlepas dari itu semua, konten dengan segmentasi tertentu yang lebih sempit butuh tenaga untuk membesarkannya, apalagi pengetahuan islamnya lebih berfokus pada mazhab tertentu, mungkin akan lebih baik bila semuanya dibahas.

Bahasa yang digunakan dalam menulis konten pengetahuan islam juga menurut saya harus lebih kekinian, dengan story telling yang baik tanpa merubah esensi dari pesan yang ingin disampaikan dan terpenting lagi tidak merubah makna dari penafsiran, apalagi yang berhubungan dengan dalil.

Selamat mencoba!


Baca atau Download PDF Adi Sumaryadi - Bicara IT dan Internet

Untuk mengajukan pertanyaan seputar Internet dan yang lain sebagainya silahkan bisa memanfaatkan fasilitas tanya jawab.
Kirim Pertanyaan






Mungkin anda tertarik menonton video tentang Mau Jadi Orang IT? Inilah Peta Jalan atau Roadmap yang Harus Ditempuh

Teknologi Informasi Lainnya
Pembelian Tokel Listrik Berbasis Potong Pulsa SMS, Bagaimana Rancangan Sistemnya?
Senin, 10 April 2017 06:19 WIB
Pembelian Tokel Listrik Berbasis Potong Pulsa SMS, Bagaimana Rancangan Sistemnya?
Saya tertarik dengan judul skripsi yang anda infokan, yang topiknya Perancangan dan Implementasi Sistem Pembelian Token Listrik Menggunakan Pulsa SMS.Namun saya bingung bagaimana cara perancangan nya bang ? Mohon Bantu bang saya ingin ajukan judul ni bang